Rabu, 19 November 2014

Bioinformatika

Pengertian

Sebelum membahas Bioinformatika, tentunya kita harus terlebih dahulu mengetahui arti Bioinformatika itu sendiri. Apa itu Bioinformatika ? Bioinformatika adalah (ilmu yang mempelajari) penerapan teknik komputasional untuk mengelola dan menganalisis informasi biologis. Bidang ini mencakup penerapan metode-metode matematika, statistika, dan informatika untuk memecahkan masalah-masalah biologis, terutama dengan menggunakan sekuens DNA dan asam amino serta informasi yang berkaitan dengannya. Contoh topik utama bidang ini meliputi basis data untuk mengelola informasi biologis, penyejajaran sekuens (sequence alignment), prediksi struktur untuk meramalkan bentuk struktur protein maupun struktur sekunder RNA, analisis filogenetik, dan analisis ekspresi gen.

Bioinformatika ternyata sangat berperan dalam kehidupan di era modern ini. Dengan hadirnya Bioinformatika, masyarakat semakin dipermudah dalam proses pengumpulan data serta pengambilan data yang berhubungan dengan segala informasi khususnya dibidang biologi. Ditambah lagi dengan akses internet yang dirasa sudah cukup membantu masyarakat untuk mendapati pelbagai informasi. Para ilmuwan juga merasa dibantu dengan proses sekuensing ke dalam basis data untuk memproses analisis di bidang biologi itu. Komputer meningkatkan efensiensi dan memudahkan para ilmuwan dalam proses penelitiannya.
     
Ternyata terdapat beberapa bidang di BioInformatika. Teknik pengumpulan data dulu dengan cara konvensional yang tentunya memakan waktu banyak dan kadang tingkat human errornya lebih tinggi. Dengan hadirnya bioinformatika, sangat membantu dalam pembelajaran, pemahaman, penganalisaan dan membantu dalam pengimplementasian beberapa temuan peneliti dalam bidang Biologi. Semakin maju jaman berkembang, maka semakin peran teknologi tidak mudah dilepaskan dan ditinggalkan begitu saja. Selain Biologi, ternyata terdapat bidang Biofisika yang membutuhkan teknik informatika sebagai alat untuk menganalisis suatu penelitian.

Bidang-bidang yang terkait dengan BioInformatika

 1. Genomics
Adalah bidang ilmu yang ada sebelum selesainya sekuen genom, kecuali dalam bentuk yang paling kasar. Genomics adalah setiap usaha untuk menganalisa atau membandingkan seluruh komplemen genetik dari satu spesies atau lebih.


2. Informatika Medis
Sebagai pembelajaran, penemuan, dan implementasi dari struktur dan algoritma untuk meningkatkan komunikasi, pengertian, dan manajemen informasi medis


3.Komputasional Biologi
Bidang ini fokus pada Computational Biology adalah gerak evolusi, populasi, dan biologi teoritis daripada biomedis dalam molekul dan sel.


4. Proteomics
Bidang ini menggunakan bioinformatika untuk menyelidiki protein yang tersusun oleh genomika 


5.Biofisika
Merupakan sebuah bidang berdasarkan teknik-teknik dari ilmu fisika untuk memahami struktur dan ilmu biologi. Ilmu ini terkait dengan bioinformatika karena untuk mengenal teknik-teknik dari ilmu fisika untuk memahami struktur tersebut membutuhkan penggunaan TI.